H. Matdin Berikan Bantuan Untuk Korban Banjir di Desa Tanjung Niaga

H. Matdin tanggap bencana, turut memberikan bantuan mie instan kepada warga Desa Tanjung Niaga yang rumahnya terendam banjir.



Bantuan tersebut diserahkan lansung oleh H. Matdin bersama relawan di salah satu titik wilayah Desa Tanjung Niaga Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi dengan menggunakan perahu yang dipenuhi mie instan. Rabu (16/9/20).


H. Matdin mengatakan, bantuan sudah diserahkan warga lansung. Sekecil apapun bantuan itu setidaknya bisa mengurangi penderitaan warga terdampak bencana banjir, karena bisa membantu saudara kita yang sedang dalam kesulitan.


“Bantuan sudah kita serahkan, semoga bermanfaat dan dapat membantu mengurangi penderitaan yang mereka alami,” kata Matdin.



Sementara tokoh pemuda, Andi memberikan apresiasi terhadap H. Matdin , " Ini merupakan suatu hal yg positif, menurutnya, bantuan ini jangan dipandang nilai dan banyaknya, sebagai rasa peduli dari H. Matdin kepada warga, " kata Andi


Dikatakan juga, akibat banjir banyak yang menderita. Dan pihaknya mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan H. Matdin, sekecil apapun bentuknya yang penting niatnya membantu korban bencana.

Penulis : Bagus Afrizal

Gambar tema oleh Petrovich9. Diberdayakan oleh Blogger.