Dewan Apresiasi CSR Untuk Taman Bungur


Bank Kalbar memberikan bantuan CSR ( Corporate Social Responsibility ) sebesar 350 juta kepada Pemkab Sintang untuk memperbaiki Taman Bungur. Bantuan ini akan dipergunakan untuk membangun plaza bagian depan dan ruang zona anak demi mewujudkan Taman Bungur menjadi Ruang Publik Terpadu Ramah Anak ( RPTRA ), juga Kabupaten Sintang sebagai Kabupaten Layak Anak.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ) Kabupaten Sintang, Hamzah mengapresiasi adanya bantuan CSR yang diberikan oleh Bank Kalbar kepada Pemerintah Kabupaten Sintang yang nantinya akan dipergunakan untuk mengupgrade Taman Bungur di Kabupaten Sintang tersebut. “ Ini bukti nyata bahwa Bank Kalbar terus bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Sintang termasuk bersama-sama mewujudkan Kabupaten Layak Anak, salah satunya dengan memberikan CSR untuk mengupgrade Taman Bungur sehingga menjadi Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) ”, tuturnya.

Hamzah juga mengapresiasi adanya rencana Pemerintah Kabupaten Sintang untuk mengupgrade sejumlah taman yang ada di Kabupaten Sintang, yaitu Taman Bungur, Taman Asoka dan Taman Entuyut. Dengan semakin banyaknya RPTRA di Kabupaten Sintang, maka itu merupakan hal positif khususnya bagi warga masyarakat yang sudah berkeluarga. Mereka bisa membawa keluarganya untuk berlibur atau menikmati waktu luangnya di tempat-tempat tersebut.

Bupati Sintang yang menerima langsung bantuan CSR tersebut mengatakan bahwa pembangunan Taman Bungur untuk mewujudkan RPTRA akan dikoordinasikan dengan pihak-pihak terkait. “ Untuk keseluruhan upgrade Taman Bungur ini diperlukan dana sekitar Rp. 1,1 Miliar. Untuk tahap pertama dikerjakan dengan bantuan CSR dari Bank Kalbar, sisanya akan kita carikan dana yang lainnya ”, ucapnya. ( Rz )

Gambar tema oleh Petrovich9. Diberdayakan oleh Blogger.