Dekranasda Berikan Bantuan APD Dan Masker Kepada RM Ade M Djoen Sintang



Sintang, Ny. Rosinta Askiman, selaku ketua Dekranasda Kabupaten Sintang secara simbolis menyerahkan  bantuan Alat pelindung Diri (APD) dan masker kepada Rumah Sakit Adhe M. Jhon Sintang Kegiatan penyerahan tersebut di laksanakan di Rumah Dinas Jabatan Wakil Bupati Sintang, pada hari kamis pagi (23/04/20)


Ny.Rosinta Askiman selaku ketua Dekranasda juga ketua Tim penggerak PKK kabupaten sintang mengatakan, ditengah merebaknya wabah virus corona ini Dekranasda kabupaten sintang tergerak untuk memberikan bantuan APD serta Masker kepada Rumah sakit Adhe M Jhon Sintang, bantuan ini merupakan kepedulian dari kita kepada tenaga medis yang bertugas menangani pasien yang terpapar Covid 19 yang ada di kabupaten sintang,ungkap Ny Rosinta, 
"kita harus tergerak dan bergerak bersama sama untuk melawan dan memutus mata rantai virus corona ini"

Bantuan APD dari Dekranasda Kabupaten Sintang ini memang tidak seberapa banyak namun kita bersama sama Dekranasda provinsi kalimantan barat menyalurkan bantuan APD ini di seluruh kabupaten kota yang ada di kalbar ini secara merata dan serempak, 

Dari 25 APD alat pelindung diri yang di serahkan Ini merupakan bantuan dari Dewan kerajinan nasional Daerah Provinsi kalimantan Barat,serta 100 masker kain merupakan bantuan dari dewan kerajinan nasional daerah kabupaten sintang di bawah naungan dinas disperindagkop dan UKM kabupaten Sintang Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi tenaga medis dan dapat menunjang kinerja tenaga medis di kabupaten sintang sehingga kita mampu mengatasi wabah virus corona ini,kata Rosinta.

Turut hadir pada penyerahan tersebut  Wakil Bupati Sintang Drs Askiman MM,kepala BPBD Kabupaten Sintang Bernahd Saragih, Kepala Dinas Desperindagkop dan UKM,dan tim pengerak pkk Kabupaten Sintang, 

Gambar tema oleh Petrovich9. Diberdayakan oleh Blogger.