Yohanes Rumpak Yakin Menangkan Pilkada Sintang 2020

Sintang, Infosatunews.com -Anggota DPRD Kalimantan Barat Yohanes Rumpak, S.Pd.,MM yang merupakan Politisi PDI Perjuangan ini rela melepaskan jabatannya sebagai Anggota DPRD Provinsi, ia menyatakan bahwa dirinya siap bertarung sebagai calon Bupati Sintang pada Pilkada Serentak Tahun 2020 yang akan dilaksanakan 09 Desember mendatang.


Hal ini diungkapkan oleh Yohanes kepada Wartawan, Sabtu (08/08/2020) usai menghadiri acara Wisuda STKIP Persada Khatulistiwa Sintang di Kampus STKIP Persada Khatulistiwa Sintang. 


“Sebagai kader Partai PDIP, kita siap berjuang sebagaimana yang sering saya katakan kalau Partai menugaskan kita, kita seratus persen siap maju,” ujar Yohanes Rumpak.


Ia juga berkeyakinan bahwa dirinya akan mendapat dukungan dari masyarakat Sintang, sebagai kandidaf Pilkada di Kabupaten Sintang, dan akan diusungboleh Partai Politik yang memiliki kursi di DPRD Sintang.


“Kita sudah mendapatkan rekomendasi, karena memang berdasarkan berita-berita yang saya baca dan Setatement ketua DPD PDIP Kalimantan Barat, Pak Lazarus mengatakan bahwa rekomendasinya jatuh ke saya,” terangnya.


Ia juga menjelaskan bahwa sejauh ini dua Partai Politik lainnya juga telah mengeluarkab reokmendasi kepada dirinya, yakni Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Indonesia Raya (Perindo). “Keduanya memiliki kursi sebanyak 10 kusri di DPRD Sintang. Artinya sudah cukup untuk bertanding,” tambah Yohanes Rumpak.


Dikatakannya bakal calon Wakil yang mendampinginya adalah berasal dari kalangan birokrat. “Pak Syarifuddin, beliau dari kalangan birokrat yang berpengalaman yang  sangat luar biasa. Saya sebagai seorang entrepreneur dan politisi dan beliau dari birokrat, kita yakin koalisi kita bisa membangun Pemerintahan kuat di masa yang akan datang,” tandasnya.


Dengan masyarakat Sintang ya g cerdas dalam memilih, diirinya sangat yakin bahwa akan menang pada saat Pilkada nanntinya. Karena Pilkada adalah memilih pemimpin berintegritas, berkomitmen.


Ia yakin masyarakat Kabupaten Sintang sangat paham dalan memilih pemimpin dan dapat membedakan mana yang harus dipilih dan mana yang tidak. “Kita yakin bisa menang karena kita melihat bahwa justru mayoritas masyarakat terutama rakyat jelata menginginkan pemimpin baru. Ini yang mendorong kita dan memutuskan final kita akan bertanding di kabupaten Sintang,” ujarnya lagi.


Meskipun dirinya baru setahun menjabat sebagai Anggota DPRD Privinsi Kalimantan Barat namun sudah banyak.menyerap aspirasi masyarakat. Ia mengtakan bahwa masyarakat sangat menginginkan infrastruktur dan ekonomi yang terus tumbuh. Dengan memenangkan Pilkada menurutnya adlah salah satu proses tercepag u tuk menyerap semua aspirasi tersebut.


“Bertarung di Pilkada adalah merupakan bagian menjawan dari aspirsi masyarakat, kita akan terus serap semua aspirasi masyarakat dari Provinsi, dari jalur kepartain juga kita akan serap semuanya meskipun nanti kita akan mundur dari Anggota DPRD,” pungkasnya. (AM)

Gambar tema oleh Petrovich9. Diberdayakan oleh Blogger.