Disperindakop Sintang Terus Lakukan Monitoring Pasar Guna Tekan Inflasi
![]() |
Kadisperindakop Sintang Arbudin |
Sintang, 16/01/2023.
Terkait inflasi yang pernah melanda kabupaten sintang pada oktober
hingga november lalu.
Melalui Kepala Dinas Perdagangan Perindustrian dan koperasi
kabupaten sintang (Disperindakop) Arbudin Menegaskan, kabupaten sintang terus
melakukan koordinasi dan upaya dalam menekan angka inflasi di sintang dengan
melakukan monitoring dan tindakan operasi pasar.
“Kita tetap melaksanakan koordinator/koordinasi terus, setiap
bulan itu kita melakukan monitoring operasi pasar bersama, monitoring
harga-harga, kemudian mengunjungi/sidak ke agen-agen untuk memantau
ketersediaan stok pangan dan sembilan bahan pokok,” Jelas Arbudin
Arbudin juga menyampaikan ada program kerja sama antar
daerah penghsasil komuditi unggulan, guna menutupi kekurangan satu daerah yang
mengalami kelangkaan komuditi tertentu. Dengan kerja sama tersebut di harapkan
dapat menutupi kebutuhan satu daerah yang sedang mengalami kekurangan komuditas
pangan tertentu, guna menekan lajunya inflasi daerah
“Sekarang yang di jajaki oleh Pemerintah itu melakukan
semacam kerja sama daerah,seperti misalnya penghasil sayuran di daerah kita
kurang, kita bisa melakukan kerja sama dengan daerah penghasil sayur seperti
singkawang, Kuburaya,” Tambah Arbudin
Kadis Perindakop Arbudin Juga menyampaikan Peningkatan Akses
juga menjadi salah satu program yang perlu di tingkatkan guna memberi akses
lancar supaya hasil tani dan perkebunan masyarakat dapat lancar di kirim ke
kabupaten kota
“kemudian Kita berupaya Pemerintah meningkatkan akses
tarnsportasi, karena ini juga penting. Seperti Pakak daerah penghasil cabe
kadang-kadang tidak bisa akses ke pasar karena kondisi jalan, dan ini coba di
benahi.” Tutup Arbudin (Kepala dinas Pedagangan Perindustrian Dan Koperasi
kabupaten Sintang)
(Tim Liputan)