Bupati Melawi Dampingi Tim Survey PUPR Rencana Tempan Pembangunan Bendungan Sungai Pinoh


Infosatunews.com, Melawi - Bupati Melawi damping Tim Konsultan dari Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Melawi dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Melawi melalukan survey awal ketempat rencana pembangunan bendungan di hulu sungai pinoh. Sabtu (19/02/22).

Survey awal yang dilakukan terkait wacana pembangunan bendungan di Riam Kenebak Dusun Boyu Desa Senempak Kecamatan Pinoh Selatan, sebagai pengendali banjir dan bendungan tersebut digunakan juga untuk Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) termasuk sebagai obyek wisata.

Tim PUPR melakukan Mapping pada 3 titik berbeda, pertama pada tempat rencana dibangunnya struktur bendungan tepatnya Riam Kenebak, kemudian di Dusun Boyu merupakan salah satu perkampungan yang terdampak langsung dan di titik ke tiga adalah bagian perhuluan yang juga turut terdampak dari pembangunan bendungan.

Bupati Melawi H. dadi Sunarya Usfa Yursa sangat mendukung program yang direncanakan Kementerian PUPR. Menurut Bupati, fungsi dari bendungan yang akan dibangun selain sebagai pengendali banjir untuk wilayah Melawi, bendungan tersebut nantinya akan digunakan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air dan obyek wisata kedepannya. (Eggie).

Gambar tema oleh Petrovich9. Diberdayakan oleh Blogger.